Kunai

Selasa, 11 September 2012

mengulas Film RUMAH DI SERIBU OMBAK

Hello. bro, taukah anda dengan film ini? "Rumah di Seribu Ombak" judulnya. Film dari novel dengan judul yang sama karangan Erwin Arnada
Film ini berlatar di Singaraja tepatnya di pantai Lovina yang menyuguhkan pemandangan laut dan langit yang ISTIMEWA.

Film yang mengisahkan tentang persahabatan 2 anak Singaraja yang bernama Samihi dan Wayan Manik panggil saja Yanik . Mereka tumbuh bersama, menjalin persahabatan di tengah banyak perbedaan diantara mereka. Samihi seorang muslim, rajin mengaji sedangkan Yanik yang beragama Hindu, bekerja dilaut dan berteman dengan lumba-lumba. Namun mereka saling bersahabat dan saling menguatkan satu sama lain untuk menghadapi mimpi-mimpi buruk mereka.

Samihi takut ke laut yang bisa mengancam keselamatanya, karena sejak kecil ia dilarang orangtuanya untuk mendekati laut. Padahal itu menjadi permainan sehari-hari anak Singaraja.
Sementara Yanik trauma terhadap kekerasan yang dialaminya sejak lama, yang dilakukan oleh warga asing belgia yang bernama Andrew. Setelah ditinggal ayahnya pergi ke Denpasar Kemiskinan melanda Yanik membuatnya putus sekolah. Ia tinggal bersama ibunya yang sakit-sakitan. Cuma satu peninggalan dari ayahnya yaitu ayam yang bernama Samong. Setiap diadu ayam itu pasti menang.

Mereka akhirnya bersahabat. Mereka sering bermain bersama, bercanda dan berbagi rahasia masing-masing. Namun, ketika mereka bermain di sungai tiba-tiba Andrew datang dan menangkap Yanik lalu dengan terpaksa Samihi melaporkan sekaligus menceritakan ke ketua adat apa yang dilakukan Andrew terhadap Yanik yang itu menjadi rahasia Yanik. Yanik kecewa pada Samihi, Yanik mau memaafkan Samihi jika dia mau nyemplung ke sungai untuk berenang,."Samihi ayo kemari, jangan takut ada aku. Aku akan menjagamu," Wayan Manik kepada Samihi saat mengajak belajar berenang. Berkat Yanik lah Samihi bisa berenang. yang berperan jadi kepala adatnya adala Jerinx SID. Duka dan kesedihan Yanik bertambah ketika mendengar ayahnya meninggal dalam insiden bom di Legian yang menewaskan 200 orang.

Samihi akan mengikuti lomba mengaji, Yanik mengaja Samihi ke guru mekidung untuk latian vokal. Ketika Samihi akan berlomba Yanik datang. Sebelum Yanik akan pergi dia meninggalkan surat yang berisi "Samihi saudara Muslimku. Semoga malam ini menjadi malam yang tak bisa kamu lupakan. Menjadi juara mengaji, kalau itu benar terjadi, aku ucapkan selamat..." Setelah itu dia menghilan entah kemana.

Suatu hari ketika ayah Samihi mengajak Samihi dan adiknya Syamimi berlibur ke Kuta. Ketika di sana Samihi melihat papan selancar dan dia tertarik untuk belajar bermain selancar. Samihi pun tumbuh menjadi remaja dia sudah sangat ahli dalam mengendalikan papan selancar di ombak dan dia mengikuti berbagai perlombaan selancar. Samihi pun mendapat beasiswa ke Australia. Semua itu berkat sahabatnya Wayan Manik yang telah mengajarkanya berenang waktu di desa Kaliasem.

Tiba-tiba ketika Syamimi pulang dari masjid dia terkejut bertemu dengan Wayan Manik yang telah kembali ke desa itu. Karena sering bermain bersama munculah rasa diantara mereka berdua. Yanik yang dari dulu sudah mengagumi Syamimi dan Syamimi sekarang juga mencintai Yanik. Yanikpun sangat sayang pada Syamimi. Suatu saat ibunya meninggal. Yanik sangat bersedih ibunya telah meninggil. Suatu pagi Syamimi ingin mengajak Yanik untuk menelpon kakaknya Samihi yang ada di Australia tapi ketika Syamimi tiba di rumah Yanik sudah tidak ada di rumah, Yanik hanya meninggalkan surat untuk Syamimi yang intinya berisi dia sangat mencintai Syamimi dan dia memutuskan untuk kembali ke rumahnya yaitu RUMAH DI SERIBU OMBAK.

Inilah cerita dari film Rumah Di Seribu Ombak yang dapatku ceritakan, mungkin di dalamnya ada yang kurang dalam cerita aslinya karena mungkin aku pada saat itu sedang sibuk membuka makanan, ini pengalamanku nonton film tersebut. Awalnya sih aku diajak temanku untuk menonton film ini sekaligus ingin melihat aksi Jerinx SID berakting didepan kamera. Ternyata cerita film ini sungguh istimewa, jarang saya melihat film seperti ini, ceritanya bagus. Aku juga sempat terharu dan sedih ketika Yanik meninggalkan Samihi tapi juga ada yang lucu. Terdapat banyak pesan moral dan sosial didalamnya.

Pokonya kalian harus nonton kalo nggak rugi wes to, aku diajak juga dibayari juga boleh haha

Senin, 10 September 2012

Sejarah Billiard di Indonesia

Biliar adalah sebuah cabang olahraga yang masuk dalam kategori cabang olahraga konsentrasi , sehingga sangat dibutuhkan ketahanan dan pemahaman mental yang benar serta harus ditunjang oleh kemampuan fisik yang prima agar mampu berprestasi lebih tinggi dan stabil. Cabang olahraga ini dimainkan di atas meja dan dengan peralatan bantu khusus serta peraturan tersendiri. Permainan ini terbagi dari beberapa Jenis, antara lain jenis Carom, English Billiard dan Pool. 

Sebagai contoh, jenis Carom dimainkan di meja yang tidak memiliki lubang sama sekali. Ini berbeda dengan jenis English Billiard dan Pool yang dimainkan di meja yang memiliki lubang sebanyak 6 buah. Meski sama-sama memilki 6 buah lubang, ukuran atau luas meja antara English Billiar dan Pool pun berbeda, lebih luas meja jenis English Billiard.

Sejarah perkembangan olahraga billiar di Indonesia pertama kali muncul dari kalangan masyarakat lapisan bawah. Masyarakat tersebut sebagian besar merupakan orang-orang yang tidak mempunyai pekerjaan (pengganguran bahkan pekerja kasar) dan lokasi tempat bermainnya identik dengan tempat-tempat kumuh, sehingga pandangan negatif melekat pada olahraga itu.hal ini sangat berbeda dengan asal perjalanan bilyar yang ditemukan abad ke 15 di Eropa Utara yang mengalami kemajuan pesat, sehingga menjadi kegiatan olahraga yang dilakukan oleh semua kalangan baik raja, presiden, pengusaha, dan anggota masyarakat lainnya.
Pada waktu Negara-negara Eropa melakukan penjajahan di daratan Asia, mereka (penjajah) membawa “kebiasaannya” tersebut yaitu bermain billiard ke lingkungan tempat mereka menjajah, diantaranya Indonesia, Philipina dan Negara Asia lainnya. Hal tersebut justru membuat olahraga billiard sangat popular di Asia sekarang ini dibandingkan di Negara-negara Eropa, bahkan para pemain-pemain professional billiard justru didominasi oleh orang-orang Asia. Hal ini terlihat dari munculnya pemain –pemain Asia yang sering menjuarai pertandingan billiard bergengsi. Seperti Efren Reyes, Fransisco Bustamante (Philipina), Cho Fong Pang (Taiwan). Bahkan yang lebih hebat lagi, pada tahun 2005 juara dunia billiard bola 9 dan bola 8 yaitu Wu Chia Ching, bocah berumur 16 tahun dari Taiwan. Serta masih sangat banyak lagi pemain-pemain Asia yang menjadi juara dunia atau menjadi pemain professional.

Sampai saat ini, tahun 2008, yang sangat berkembang di Indonesia adalah jenis Pool yang itu pun masih terbagi dalam Nomor bola 15, bola 8 dan bola 9. Dahulu di Indonesia, biliar identik dengan olahraga yang selalu dimainkan oleh para lelaki saja. Namun saat ini banyak wanita yang mulai menggemari olahraga biliar. Adalah Bapak Putera Astaman, mantan Ketua Umum PB. POBSI, yang berhasil menaikan Citra Olahraga Biliar, di Indonesia dari Sekedar Olahraga Rekreasi menjadi Olahraga Prestasi.
Biliar, jenis Pool telah berkembang menjadi salah satu cabang olahraga yang mampu ikut mengharumkan nama bangsa Indonesia. Contohnya, pada World Pool Championship(kejuaraan dunia biliar jenis pool untuk nomor bola 9) tahun 2006 kemarin, pemain seperti Ricky Yang, M. Zulfikri berhasil masuk ke jajaran 32 besar pemain dunia. Roy Apancho berhasil masuk ke jajaran pemain 64 besar dunia. Apsi Chaniago berhasil masuk ke jajaran pemain 128 besar dunia.
Pada pesta olahraga antar bangsa SEA Games XXIV, 2007 yang lalu, terjadi kejutan peningkatan prestasi secara luar biasa pula pada cabang olahraga Biliar jenis Pool, dengan mampunya diraih Medali Emas nomor bola 8, Wanita Perorangan sekaligus Medali Perak nomor bola 9, Wanita Perorangan oleh seorang Atlet Muda Usia yakni Angelina Magdalena Ticoalu  serta Medali Emas nomor bola 9, Pria Perorangan oleh Ricky Yang



Sabtu, 18 Agustus 2012

Inilah X-7 SMANDA

Semua orang pasti tau perpisahan. Pasti semua orang juga tidak mau mengalami hal tersebut. . Apalagi berpisah dengan orang yang disayanginya orang yang dapat memberi warna dalam hidupnya. Begitu pula dengan ku, sudah banyak perpisahan-perpisahan yang kualami dan semuanya terjadi begitu suram . Awalnya pasti ku tak rela tapi harus bagaimana lagi keadaan og cah. tak bisa kupungkiri lagi. Aku berpisah dari temanku di SPESIX dan aku menemukan hal baru di SMANDA namanya, Sepuluh Tujuh tepatnya.  Kesan pertamaku aku takut harus bertemu dengan teman baru, aku takut tak bisa beradaptasi dengan mereka dan ternyata kumenemukan sesuatu hal yang berbeda disana. Sesuatu yang AMAZING bagiku yang dapat merubah kepribadianku. Temanku lah terutama yang berjiwa laki yang membuat semua ini berubah tapi bukan karena negara api menyerang. SEPI lah biangnya. Setiap hari kumpul juga membicarakan yang aneh aneh, menggoda setiap cewek lewat dengan serentak 'mbak goleki anjas mbak' isin aku tapi aku melu ngguyu bareng deng wkakak. Ke Kantin selalu ber12 itu jumlah para boy boy yang kece dari sepi(sepuluh pitu). Mungkin sebulan sekali futsal sekelas. Bermain futsal pertamaku juga di kelas SEPI(X7). Mulai sejak itu aku menyukai sepakbola yang sebelumnya aku buta tentang itu.Sepakbola kuberi tempat pertama menyisihkan unggulanku sebelumnya badminton. Setiap pagi selalu membiasakan dengan sarapan pagi di kelas, ini bukan soal makanan ini masalah PR yang menjadi penunda lapar kami diwaktu pagi. Bukan hanya kami mengemban amanat ke guru tapi juga mengerjakan PR di kelas untuk melestarikan tradisi pelajar agar tradisi tersebut tak diklaim oleh negara sebelah *mlinguk kampung sebelah* Koncoku akeh sing lucu contone Ceak. Wonge gokil wajahe yo mendukung aneh, wes to ngguyu pokok e Tak dihiraukan lagi X-7 juga terdapat banyak konflik, apalagi pada kaum hawa senengane #obahsitikkonflik, nek aku milih #obahsitiktwit, kalo kalian pilih apo??? cuma butuh beberapa hari konflik pun hilang dan orangnya pun bagaikan amnesia lupa semua. Dan kami kembali bersulang, bersatu maksudku cuy. Sayangnya ada satu dari32 ada yang pergi meninggalkan SEPI bahkan Smanda alias o u t . Entah kenapa broh tanyakan pada orangnya sendiri kalo udah sms saya oke *malah ngongkon*

Aku di X-7 duduk bersama Ainur orangnya. Banyak pengalaman disana mulai dari ulangan hingga semesteran. Ngrasani guru kui yo hobine dewe. Kita berdua saling mengisi dalam arti saat ulangan ada nmer yang kosong aku bisa Ainur ku contoni begitu pula sebaliknya hahaha. Diriku berangkat sendirian pulangnya berempat mereka adalah hasbob, aziz, kokoh, dan diakhiri dengan aku, tapi seringnya sih aku sama Kokoh doang yang lainnya pada njrantal entah kemana. Berkat Kokoh aku iso lebih kenal dengan Ade dan boss Herry. Boss Herry sirahe botak wonge pie ngono loh gokil wes to. nek Ade senenge karo Pak Iwan Fals. Enak yo nek wes kenal ki asik dan inilah mungkin yang pertama kali dalam hidupku. Kokoh karo Ainur wes tak anggep best plendku *aku sok inggris* walaupun anak Sepi semua adalah yang Istimewa gag bakal kulupakan kalian dan akan ada di dalam hatiku selamanya *wes alay ki*

spesial 17san

Sudah 67 tahun merdeka katanya, nyatanya?? Indonesia namanya. Kata Indonesia dari bahasa latin yaitu hindus yang berarti HIndia dan dari bahasa yunani yaitu nesos yang berati Kepulauan. Jadi kata Indonesia berarti wilayah Hindia kepulauan. Negara yang terletak dari sabang sampai merauke yang dilalui garis katulistiwa ini menjadikan tanahnya subur seperti yang ditulis dilirik lagu kolam susu "tongkat, batu dan kayu jadi tanaman". Selain subur di katulistiwa panasnya tingkat dewa *alay*. Negara ini juga dijuluki zambrut katulistiwa. Negara yang diapit 2 samudra, 2 benua dan termasuk kawasan cincin api membuat Indonesia sering terkena bencana. Doaku ya Allah semoga Indonesia dijauhkan dari bencana marabahaya.

Negeri yang rakyatnya penganut islam terbesar di dunia ini memiliki berbagai macam keunikan tersendiri yang tidak dimiliki negara lain. Di Indonesia rakyatnya penganut 5 agama ternama di dunia yang terbanyak Islam lalu Kristen, Katolik, Hindu, Budha. di Indunesia juga terdapat ribuan suku, ras, bahasa dialek semuanya bersatu hidup damai satu nama satu tujuan yaitu Indonesia. Indonesia juga memiliki semboyan 'Bhinneka tunggal ika' yang artinya berbeda-beda tetapi tetap satu. Bahasa yang digunakan pun bahasa Indonesia.

Jumat, 13 Juli 2012

My journey in X seven ()

hello mas bro, mbak bro, pak bro, bu bro, mbah bro how are you? *sok kenal*
kayaknya udah lama aku gag posting maklum aku takut menjadi sinting berjari kriting *rak nyambung*
wes ah kesel kita langsung ke jalan yang benar, stay tune ya pemirsah *my friend style* yuk mari flashback

Aku bicara mulai dari awal bisa dapet kelas X-7. pertama pada waktu itu hari sabtu tanggal berapa lupa aku bersama murid yang diterima lainnya disuruh berangkat untuk mengikuti pengarahan mos.
Semua disuruh berdiri di lapangan menunggu namanya dipanggil huuhh panas gosong ki awaku *padalo wes ireng*
sekitar setengah jam kemudian *melu-melu spongebob* pembagian kelas sudah sampai di X-6 dan ternyata namaku belu dilontarkan juga dan ketika memasuki kelas X-7 namaku belum disebut juga  tiba2 suara dari speaker yang tak dikenal 'Anjas Yanuar Nugraha' hah aku diundang yowes *wajah transparan* ! Aku menuju ke dalam aula mencari kelas berlogo x-7 ternyata disana juga ada kontestan dari Smp6 yaitu Aini dan Ainur, serasi sekali nama mereka. Lalu ada juga Kokoh dan Fattika yang mengular ke belakang. setelah semua sudah masuk disuruh duduk dilantai serasa lesehan, setelah itu disuruh dengerin orang ngomong who is that? aku juga tak tahu mamen. Setelah itu mbak nya osis ngomong ngecuprus nggremeng sisan kon nyatet meneh padalo wes dikei lembaran usang berisi kegiatan aneh. Tiba2 ada orang berbahasa indonesia kepadaku dan aku menjawab 'aku ndak tau' *sungguh  indomedok*
Setelah itu semua diusir suruh pulang dan ternyata aku ditahan disana bersama anak cupu lainya *tragis* entah kenapa ya broh aku suruh disana mungkin semua orang ganteng dan cantik dikumpulin, karena aku rendah hati aku memilih melarikan diri *cerita nyleneh adoh*

Hari berlangsungnya mos, hmm aku sedikit lupa gimana? gpp kan? kmu baik deh
Mos hari pertama diisi dengan upacara yaaaang sangat lama apalagi anak mos harus dijemur mendengarkan arahan untungnya ditemani kakak kelas 12 wow makasi kakak. Pas kelas 10 masuk ke aula mereka masih dipeme betah banget yah amazing mental kawat
Disaat mos semua harus menyiapkan buku yang tengahnya diisi oleh tanda tangan OSIS rak penting tenan bukune gambare kuda nil san tapi koncoku ono sing kembar karo gambare wkakaka *sst sopo jal* tapi gag papa lah disitu juga ditulis nama, alamat, TTL, nomer hp temen sekelas kalo yang ini sangat bermanfaat tapi hari pertama bukuku rak payu sing nulis mung papat tok *anak malang*
Hari kedua ketok e aku lungguh mbek Kokoh, hari kedua tak beda jauh dengan hari pertama yo ngolah pokok e cah ngrungoke arahan bapak ibu mbah guru *ono sing tuo masalahe*
Hari kedua aku juga berkenalan dengan orang Indonesia *yo mesti* dia adalah teteretereeet Akie eh yang benar AJIE, semenjak itu kami selalu empat serangkai seperti para nabi dan sahabatnya dan itu itu adalah jeng jeng jeng Aku Ainur Kokoh Ajie bergabung!!! *malah power ranger*
Hari ketiga adalah hari promosi ekstra di smanda sekaligus hari terkhir mos yeeeee


Hari setelah mos, itu adalah hari kamis hari dimana aku pertama kali masuk kelas dan aku bingung harus duduk dengan siapa, dari smp 6 dikelas itu cuma aku, kokoh, ainur, aini, fattika dan mereka sudah berpasangan tinggal aku yang belom memilih teman kencan *kyak pilih pilih mantu malahan*
Akhirnya aku duduk sama orang yang memakai bahasa indonesia waktu pertama bertemu, namanya Ajik dan namaku Anjas, dia dari Gubug tapi bukan dari gubug yang ada di tambak loh kawan.

waktu ada pemilihan ketua kelas msak aku disuruh jadi cagup aku kan bukan jokowi calon lainnya yaitu inteeen, ema watson dan satunya ceak. Mereka bertanding untuk menjadi jakarta 1 *emangya pilkada DKI*. Wali kelas nya pun tak ada diganti oleh bapak berkumis *foke*
Pemilihan dimulai dan hasil cuick count dimenangkan oleh deng deng! CEAAKK yuhhuuu dan aku diperingkat 2 dengan poin sama dengan ema.
Dengan ini menyatakan Cea sebagai gubernur sepuluh tujuh dan dia menunjuku mejadi wakil, ema menjadi sekertaris dan inten menjadi menteri keuangan.

Jumat, 01 Juni 2012

Do you know PARKOUR ?

Terpukau saat menyaksikan aksi seru Spiderman yang bisa meloncat dari satu dinding ke dinding lainnya? Atau ingin beraksi seperti Pangeran Kaspian dalam film Prince of Persia yang berjalan di tembok dan melakukan atraksi-atraksi mencengangkan lainnya? Kenyataannya, untuk beraksi selayaknya tokoh-tokoh ini, kita tidak memerlukan efek lebih karena kita pun bisa. Ya, untuk Urbanesian yang menyukai olahraga yang tidak membutuhkan banyak alat, sederhana, dan bisa dilakukan di manapun serta kapanpun, Parkour bisa jadi jawabannya!

Parkour sebagai olahraga
Parkour bisa dibilang merupakan ilmu berpindah tempat dari satu titik ke titik lainnya dengan cepat, efisien, dan aman. Salah seorang anggota Parkour Indonesia mengungkapkan bahwa ide parkour itu sendiri terbentuk dari latihan militer dan pemadam kebakaran yang kerap melakukan latihan halang rintang. Perbedaannya, parkour banyak dilakukan di tempat-tempat urban.

The Legend and Founder
Latihan ini kemudian bisa beralih menjadi olahraga baru bagi masyarakat urban karena satu orang,David Belle. Kalian pernah menonton D-13? Film Perancis ini sukses menggaet perhatian penikmat film karena aksi-aksi luar biasa yang disuguhkannya. Aksi meloncat dari satu gedung ke gedung lainnya, memanjat gedung tinggi dengan mudah atau loncat dari ketinggian tanpa cedera menjadi ciri khas film ini. David Belle sebagai salah satu pemeran utama di film ini kemudian didaulat sebagai legenda dan founder parkour dunia. Tidak hanya itu, dengan keahliannya ini David dipercaya untuk melatih Jake Gyllenhaal secara personal dalam film Prince of Persia yang diadapatasi dari Game PC.
David menjadi ahli di olahraga parkour bukan tanpa usaha. Sejak kecil, David mendapatkan pelatihan khusus dari ayahnya. Setiap hari sepulang sekolah David selalu berlatih bersama teman sekolahnya di berbagai lokasi di kotanya. Bersama teman-temannya, David kemudian membentuk Yamakasiyang kemudian menyebarkan parkour ke seluruh dunia.

Everything About It!
Keberadaan parkour di dunia mulai dikenal sejak beberapa belas tahun lalu, sementara di Indonesia sendiri keberadaan parkour baru ada lima tahun lalu. Menurut Q, Parkour itu sendiri bukan olahraga baru tapi memang sudah ada dari jaman nenek moyang, hanya saja sekarang parkour lebih dikembangkan. Dalam berlatih, tidak ada gerakan-gerakan khusus yang dispesifikkan. Hal ini dikarenakan gerakan yang dilakukan adalah gerakan dasar; seperti jumping, running, dan lainnya. Hanya saja, pada parkour, gerakan-gerakan ini dilakukan dengan cepat dan efisien. Tidak ada batasan khusus usia bagi peminatnya, mulai dari anak muda hingga orang tua dapat melakukannya. Nah, jika membicarakan risiko dalam berolahraga, setiap jenis olahraga memang memiliki risikonya masing-masing. Dalam berlatih, anggotanya memang tidak mengenakan seperangkat pengaman, karena pada dasarnya latihan ini justru bertujuan untuk mengurangi risiko yang ada.

Senin, 07 Mei 2012

Kenalan Dulu yok boz

Wah mungkin sudah begitu lama blogku ini diterbitkan tapi aku belum sempat kenalan pada kalian. Pasti kalian sudah banyak yang mengenal saya kan?
Yang tidak tau siapa?? angkat tanganya!!
Hmmm pada gag tau yaa. NDESO!!
Oke dah saya kenalan dulu.
Namaku Anjas Yanuar Nugraha
Biasanya para temenku, sahabat-sahabatku, keluargaku, tetanggaku, nenek kakek moyangku, semuanya dah pada panggil aku dengan nama Anjas klo mau yang lebih simple Yayan boleh juga.

Aku tinggal di sebuah perumahan yang penuh dengan kegembiraan yang bernama Pondok Raden Patah bisa disingkat PRP tapi jangan PRPP nanti malah dikira tempat rekreasi.
Rumahku berada di RT5 RW6 tepatnya rumahku di pojokkan tinggal dikit, lah di situlah tempatku bermain tapi sayangnya PRP agak jauh sih dari pusat kota Semarang tapi walaupun jauh tempat ini dikenal banyak orang kok.
Klo kalian ingin mencari rumahku datang aja ke rumah ber cat orange seperti jewruk tapi hati-hati banyak yang plagiatin rumahku disana, hahaha nggaya banget aku

Saya sekarang bersekolah di SMA Negeri 2 Semarang, sekolah penuh misteri namanya RSBI, sebelumnya di SMP Negeri 6 Semarang semua orang bilang sekolah itu kemampul padahal menurutku beautipul, mundur lagi ke SD Negeri Genuksari 1 sekolah pinggiran tapi menawan, pertama kali sekolah ya di TK Pertiwi lucu juga namanya, dekat SD ku juga.